GELAR MUSYAWARAH BESAR KE 2, BMC BERTEKAD LEBIH PROFESSIONAL DAN TERDEPAN

Kota Bandung, jurnalbandungraya.com-Bandung Max Community kembali menggelar musyawarah besar ke 2, tahun 2019. Dengan semangat satu bersatu bersaudara menjadikan BMC lebih profesional dan terdepan untuk komunitas make series di Indonesia. Berlokasi di gedung PMI lantai 3, Kota Bandung,Acara Mubes di hadiri oleh Kasidik masdik Polda Jawa Barat sejumlah agenda pun dibahas diantaranya penyusunan AD ART laporan pertanggung jawaban ketua sebelumnya melihat Ketua Dewan Perwakilan Anggota dan Pemilihan Ketua Umum BMC.

“Baik terima kasih, maksud dan tujuan dari penyelenggaraan musyawarah besar BMC ini ada empat agenda, yang pertama penyusunan revisi AD ART, yang kedua pelaporan pertanggung jawaban ketua sebelumnya, yang ketiga pemilihan ketua dewan perwakilan anggota, dan yang terakhir pemilihan ketua umum BMC. Yang baru itu mungkin tujuan utama penyelenggaraan mubes musyawarah besar kedua ini.” ujar DADANG MULYADI selaku KETUA UMUM BMC PERIODOE 2018-2019.

“Kami dari Direktorat Polda Jawa Barat sangat-sangat apresiasi kepada rekan-rekan, komunitas untuk otomotif ini terutama yang BMC ini yang sekarang melaksanakan musyawarah besar ke 2 dimana rekan-rekan ini secara demokratis ya, nanti akan memilih ketua yang baru siapa pun yang menjadi ketuanya tetap solid, tetap kompak, dan tetap bersinergi dengan kami di kepolisian demikian.” ujar KOMPOL, ELI HERLINA selaku KASI DIKMAS, DILANTAS POLDA JAWA BARAT.

Dengan beranggotakan 210 orang yang mempunyai hak suara pada mubes kali ini berhasil menentukan Iwan Kuswandi, ST sebagai Ketua Umum terpilih periode 2019-2021. Iwan Kuswandi atau di sapa Ipak memiliki tujuan untuk BMC lebih solid dan menjadi sudut telah dan komunitas lainnya. Serta dapat bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara.

“Kalo tanggapannya ini suatu proses pesta demokrasi yang luar biasa dan terus terang tidak menyangka namun demikian saya sangat terharu sekaligus sangat berterimakasih kepada rekan-rekan atas namanya dipercayanya semoga saya bisa membawa amanah ini menjadi BMC yang lebih baik kedepannya lebih solid, lebih kompak, menjadi sebuah keluarga besar yang harmonis, yang bisa menjadi sudut teladan bagi komunitas-komunitas lain, khusunya make series di indonesia untuk masyarakat menjadi contoh teladan untuk semua bisa jadikan sandaran ke depan bawa BMC bukan hanya komunitas tapi juga sebuah tempat berkumpulnya orang-orang yang bisa menghasilkan suatu manfaat bagi masyarakat umumnya bagi bangsa dan negara tentunya.” ujar IRWAN KUSWANDI, ST. (IPAK) selaku KETUA UMUM BMC 2019- 2021 TERPILIH.

Selain itu berbagai program yang telah dijalankan akan dilanjutkan dan ditingkatkan serta membawa inovasi program baru bagi BMC.

Dari kota Bandung jawa Barat, Tim liputan Ismart Media Mengabarkan.

AG-04

Posting oleh : Aisyah

Transkip oleh : AG-04

Tonton via youtube

Tonton via vidio.com