ASIH PUTERA SIAP GELAR ACARA SENAM DAN SILAT YANG AKAN PECAHKAN REKOR ORI 15000 ORANG

jurnalbandungraya.com – Kota Cimahi, Yayasan Asih Putra Cimahi dan Yayasan Jantung Putra cabang Jawa Barat akan gelar acara yang akan memecahkan rekor dunia RHR dan rekor Indonesia ORI pada Minggu 17 Desember 2017 mendatang, acara yang rencananya akan digelar di lapangan Pusdik Armed Cimahi ini diadakan dalam rangka melestarikan budaya karuhun dalam hal seni pencak silat bela diri.

“Rasa cinta kepada pencak silat seni bela diri warisan karuhun kita ini harus diwujudkan dengan satu tindakan dan kami merencanakan untuk meraih rekor dunia dalam hal senam silat jantung sehat asih putra, maksud saya mudah-mudahan dengan pemecahan rekor ini akan mengubah semua pihak lebih mencintai seni bela diri pencak silat.” Ujar Aadang Kosasih selaku ketua pengurus Yayasan Asih Putra dan ketua Badan Pelaksanaan Klub Jantung Kota Cimahi.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang rencananya akan melibatkan lebih dari 15.000 orang ini akan memecahkan rekor dunia dan Indonesia dalam kategori kolosal yakni senam silat jantung sehat asih putra dengan peserta terbanyak, kegiatan ini juga diadakan dalam rangka memperingati hari jadi Yayasan Jantung Indonesia ke-36 serta agar dapat menggugah semua pihak agar mencintai seni bela diri pencak silat.

“Harapan saya acara ini bisa berjalan dengan sukses sekali ya, dan saya kedepannya acara-acara seperti ini bisa diadakan di kota Cimahi karena, tidak hanya maaf tidak hanya di kota cimahi tapi bisa diadakan di seluruh Kota Jawa Barat karena memang budaya pencak silat ini saat ini harus perlu kita lestarikan lebih jauh lagi.” Ujar Ikmal selaku senior Trade Marketing Tropical dan Margarine Forvita.

Rangkaian acara yang rencananya di awali pada tanggal 16 Desember 2017 mendatang ini akan mengadakan latihan bantuan hidup dasar dan dilanjutkan penanaman pokok yang dibawa oleh peserta.

“Kita secara langsung melihat mengecek dan memantau untuk latihan pembuatan rekor baru yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Desember 2017 yang mana rekor tersebut adalah melakukan gerakan silat pencak silat dengan peserta terbanyak yang akan dilakukan di Cimahi.” Ujar Agung Elvianto selaku Presiden Original Rekor Indonesia.

“Yang utama ini pesertanya adalah dari para anggota Yayasan Jantung Indonesia di Kota Kabupaten diseluruh Jawa Barat lalu kita juga mengeluarkan kupon yang memang bersifatnya ini kupon doorprize untuk umum yang sudah tersebar sekitar 20.000 kupon diseluruh Jawa Barat jadi dengan adanya kupon tersebut masyarakat umum bisa juga ikut untuk masuk dalam acara ini.” Ujar Irfan Gautama selaku Koordinator Acara.

Selain itu acara ini terbuka untuk umum jadi bagi smartizen yang belum berencana mengisi akhir pekannya tidak ada salahnya datang ke acara ini.

Tonton via vidio.com

Tonton via YouTube