jurnalbandungraya.com, Kota Bandung – Resmi Kota Bandung miliki Sekolah Benjang Indonesia lestarikan Seni Budaya dan Olahraga. Sekolah benjang indonesia atau yang lebih dikenal dengan SBI resmi di launching dalam gelaran yang berlangsung di Lapang Bola Voli Jalan Pasanggrahan Kecamatan Ujung Berung Kota Badung. Gelaran yang juga menuju kampung wisata bumi benjang ujung berung Kota Bandung ini diinisiasi oleh para pelaku kesenian benjang, selain untuk melestarikan seni benjang SBI juga bertujuan untuk mencetak atlet benjang Indonesia.
“Sekolah Benjang Indonesia ini didirikan guna untuk bisa melestarikan Seni Benjang, maka parapelaku Seni Benjang berpikir bagaimana caranya agar benjang ini bisa masuk keseluruh siswa SD, SMP, dan SMA maka, kami membentuk Sekolah Benjang Indonesia garapan untuk bisa mengedukasi para siswa agar mencintai Seni Budaya asli yaitu Seni Benjang di ujung berung, yang kita ingin capai seperti yang dikatakan tadi agar sekolah benjang itu bisa diterima baik oleh Kadistik, Dispora, maupun Disparbud. Nah saya menjajagi benjang harus masuk menjadi eskul, kedepannya mungkin pembelajaran yang wajib khusus sebagai Bandung.”Ujar H. Ate Supriatna, S. PD. I Selaku ketua Kepala Sekolah Benjang Indonesia.”
Acara yang digelar pada Rabu Pagi 24 Januari ini menampilkan berbagai Seni Benjang dari berbagai perkumpulan, salah satu bagian dari Seni Benjang yaitu Tari Topeng Benjang, adapun tarian ini bermakna adanya ragam karakter atau sifat yang dimiliki manusia. Tarian ini sukses dibawakan oleh salah satu pegiat seni pada gelaran kali ini.
“Saya Alhamdullilah diberikan kepercayaan untuk meneruskan Tari Topeng Benjang ini, jadi tadi itu adalah Tari Topeng Benjang sebetulnya Tari Topeng Benjang ini memilih empat karakter yang menunjukan sifat manusia, mulai dari karakter tadi yang saya bawakan yaitu Putri dan Rahwana, Putri itu memiliki karakter yang lembut terus halus selanjutnya menyon atau emban ini adalah sifat yang memiliki lelucon dan seterusnya itu adalah Satria yang memiliki sifat bijaksana dan yang terakhir yang saya bawakan, dan baju yang saya perkenakan itu karakter Rahwana yang memiliki sifat amarah begitu.” Ujar Puan Dara Insanulkamil Selaku Tokoh Seni Tari.”
Meski baru dilaunching sekolah benjang indonesia telah memiliki 40 sisa yang juga sebagai atlet benjang, sebagai salah satu wadah menyalurkan bakat dan untuk lebih mencintai kesenian, sekolah benjang ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.
Tonton via vidio
Tonton via youtube